KIRIMKAN DUA WAKIL DALAM AJANG FLS2N TINGKAT PROVINSI
Senin, 26 Agustus 2019 SMP Negeri 1 Tuban memberangkatkan 3 siswa terbaik di bidang seni untuk mewakili kabupaten Tuban dalam ajang FLS2N tingkat provinsi. Ketiga siswa tersebut adalah Zakiyah Yasmin Aska Dewi dari kelas 9C yang mewakili cabang menyanyi solo, sedangkan Nazril Farrel Insava dari kelas 8A dan Shabrina Salsabila Putri dari kelas 8B mewakili kabupaten Tuban dalam cabang gitar duet. Kedua cabang FLS2N ini dilaksanakan di Surabaya tepatnya di dinas pendidikan kota Surabaya pada tanggal 27 Agustus 2019.
Untuk sampai pada tahap ini, mereka tidaklah melalui proses yang mudah. Untuk dapat lolos di tingkat kabupaten, sebelumnya mereka harus mengikuti seleksi FLS2N tingkat sekolah yang dilaksanakan pada tanggal 1 April 2019. Setelah terpilih untuk mewakili sekolah di tingkat kabupaten, mereka harus bersaing dengan peserta-peserta dari sekolah lain sekabupaten Tuban pada tanggal 10 April 2019. Persiapan dan latihan dalam waktu yang singkat tak lantas membuat mereka patah semangat dan berkecil hati. Benar saja, mereka terpilih untuk mewakili kabupaten Tuban pada FLS2N tingkat provinsi. Dari FLS2N tingkat kabupaten kemudian lanjut ke tingkat provinsi, waktu yang dapat digunakan untuk latihan dan mempersiapkan diri memang cukup panjang. Selama 3 bulan, ketiga wakil dari SMP Negeri 1 Tuban ini berlatih dan bekerja keras agar bisa mempersembahkan penampilan terbaik, serta mengharumkan nama sekolah serta kabupaten Tuban. Dalam ajang ini, mereka bersaing dengan peserta-peserta terbaik di bidangnya dari seluruh kabupaten dan kota se-Jawa Timur. Saat pengundian, kabupaten Tuban mendapatkan nomor tampil 5. Tampil di nomor awal tak lantas membuat Kia, Ariel, serta Salsa sapaan akrabnya menjadi tidak percaya diri. Mereka dengan percaya diri menunjukkan penampilan terbaiknya. Namun sayang, pada tahun ini mereka belum beruntung sehingga belum bisa membawa pulang piala. Tak mengapa, tahun selanjutnya bisa dicoba lagi. Mungkin di tingkat sekolah yang berbeda. Menjadi wakil kabupaten Tuban di tingkat provinsi bagi mereka, dan bagi sekolah adalah menjadi kebanggaan tersendiri. Tetap semangat, pantang menyerah, ukir prestasi setinggi-tingginya.